Kanal

Camat Bengkalis dan Rupat Lantik Pj Kades, Berikut Namanya

BENGKALIS - Camat Bengkalis Taufik Hidayat dan Camat Rupat Hariadi melantik Penjabat (Pj) Kepala Desa (Kades) diwilayahnya masing-masing Jumat, 6 September 2024.

Adapun sejumlah Pj Kades di Kecamatan Bengkalis yang dilantik Taufik Hidayat yakni Susi Nelda, Pj Kepala Desa Meskom menggantikan Hendra. Muhrodin, Pj Kepala Desa Simpang Ayam menggantikan Yulfi Yendri. Dan Hendra, Pj Kepala Desa Pematang Duku menggantikan Dedy Tjahyadi.

Sementara di Kecamatan Rupat, Hazri dilantik menjadi Pj Kades Pangkalan Pinang yang baru, menggantikan M. Ali.

Pengambilan sumpah dan pelantikan Pj Kades tersebut dilakukan di aula kantor camat keduanya.

Camat Taufik Hidayat berharap kepada Pj Kades yang sudah dilantik agar amanah dan patuh terhadap undang-undang, menjalankan tugas yang baru dengan baik sehingga mendukung terwujudnya Kabupaten Bengkalis Bermarwah, Maju dan Sejahtera.

''Atur waktu sedemikian rupa dan sebaik-baiknya, sehingga tugas sebagai PNS atau jabatan lain yang sudah diamanahkan sebelumnya dengan tugas sebagai Pj Kades sama-sama sukses,'' pesannya.

Sedangkan Camat Hariadi, dikesempatan itu turut menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi dan kerja keras Pj Kades sebelumnya.

“Walaupun kita hanya pejabat sementara, yang artinya mengisi kekosongan yang ada, kita diberikan hak dan kewajiban yang sama dengan definitif. Intinya kita harus benar-benar menjalankan amanah ini dengan sepenuh hati, menjiwai dan betul-betul profesional,” ucap Hariadi.

Camat Rupat ini juga mengharapkan, agar stakeholder yang ada di Rupat maupun tokoh masyarakat, ulama, cerdik pandai, pemuda saling mendukung dan bekerja sama serta berkoordinasi dengan Pj yang baru dilantik, agar program di desa dapat berjalan sesuai dengan harapan dan aturan.

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER